Ini diaa!! Penyebab Laptop Lemot Windows 10, Apa Saja, Ya?

Laptop lemot bisa menjadi satu siksaan sendiri ketika waktu tertentu dan bisa menjadikan seseorang menjadi stress bahkan menangis. Untuk  bisa mencari solusi dari masalah sejuta umat itu, tentu harus dikenali terlebih dahulu penyebab laptop lemot windows 10. Untuk mengetahui penyebabnya, simak ulasan berikut ini:

Yuk, Pahami Lebih Dahulu Tentang Windows 10

Windows 10 ialah sistem operasi yang dikembangkan oleh Microsoft. Untuk Pertama kali diperkenalkan pada umum adalah pada 30 September 2014 lalu pada Konferensi Build. Saat ini Windows 10 telah menjadi sistem operasi untuk perangkat komputer hampir di seluruh dunia.

Windows 10 yang merupakan versi lebih mutakhir dari versi sebelumnya yaitu Windows 8 telah dibuat sedemikian rupa sehingga dapat membantu pekerjaan manusia. Para developer telah bekerja keras untuk mengembangkan sistem operasi ini. Meskipun demikian tetap saja ada masalah yang terjadi.

Penyebab Laptop Lambat

Salah satu problem yang sangat umum dikalangan para pengguna gadget adalah proses memuat yang lama atau sering dikenal sebagai lemot. Berikut adalah beberapa penyebab laptop lemot Windows 10 yang harus dipahami oleh pengguna:

1. HardDisk Rusak atau Penuh

komponen yang berperan penting dalam pendukung kinerja laptop ialah hard disk penyimpanan. Jika terdapat masalah di dalam hard disk, maka laptop sulit untuk beroperasi secara maksimal. Akibatnya adalah laptop menjadi lemot. Hard disk yang terlalu penuh dapat memengaruhi kecepatan laptop dalam beroperasi.

Layaknya sebuah mobil truk yang diisi sampai pada kapasitas maksimal, truk tersebut akan berat dan cenderung berjalan lambat. Hal itu juga berlaku untuk hard disk. Apabila Hard disk dengan data sampai kapasitas maksimalnya, maka hard disk akan lama dalam proses pencarian data yang diperintahkan. Inilah salah satu faktor penyebab laptop lemot windows 10.

2. Banyaknya Program Berjalan di Layar Belakang

Ketika banyak program dijalankan di background tentu laptop menjadi lemot. Laptop dipaksa untuk bekerja keras menjalankan banyak perintah pada waktu yang bersamaan. Biasanya program yang berjalan di background adalah antivirus, proses pengunduh, dan masih banyak lainnya.

3. RAM kecil

Bagi pengguna gadget, istilah RAM pasti sudah sangat familiar untuk didengar. RAM adalah singkatan dari Random Access Memory. Faktor utama yang menjadikan laptop windows 10 menjadi lemot adalah karena jumlah kapasitas RAM yang kecil. Semakin besar kapasitas RAM makan laptop dapat bekerja semakin cepat.

Jika kapasitas RAM tidak mendukung untuk pemasangan windows 10 namun tetap dipaksakan juga bisa menjadi boomerang tersendiri. Laptop akan menjadi lambat dan bisa menyebabkan error pada sistem.

4. Membuka Banyak Tab Pada Browser

Bagi pelajar atau pegawai yang membutuhkan kemampuan multitasking, sering kali membuka banyak tab di browser. Misalnya adalah membuka Youtube untuk mendengarkan musik, membuka Whatsapp Web untuk bertukar pesan dengan rekan, dan tab-tab lain yang bisa menunjang pekerjaan mereka saat itu. Dengan membuka banyak tab ini akan membebani RAM laptop.

5. Infeksi Virus

Ketika mengunduh file dari internet terkadang tanpa disadari justru memasukkan virus ke dalam sistem laptop. Melakukan pertukaran data menggunakan flashdisk merupakan media transfer virus. Malware yang menginfeksi sistem pada perangkat komputer jinjing dapat mengganggu kerja laptop dan menyebabkannya lambat.

Itu adalah beberapa faktor yang dapat menjadi penyebab laptop lemot windows 10. Setelah mengenal penyebab lambatnya kinerja laptop, tentu akan lebih mudah dalam mencari solusinya. Beberapa solusi yang dapat dilakukan adalah mengurangi muatan hard disk, menambah kapasitas RAM laptop, dan lebih selektif dalam mendownload atau bertukar file.

Leave a Comment